Pembelajaran Islami

Pembelajaran Islami

Letak PAUD Kartika Pradana di tengah kota Malang memiliki tantangan tersendiri. Gaya hidup keluarga urban yang serba cepat, instan, dan membutuhkan tenaga ekstra membuat banyak keluarga mempercayakan pendidikan putra-putrinya kepada lembaga pendidikan. PAUD Kartika Pradana sebagai salah satu lembaga pendidikan yang memberikan layanan pendidikan anak usia dini menangkap hal tersebut sebagai sebuah tanggung jawab moral yang wajib diemban. Putra-putri usia 0-6 tahun layak mendapat “perlindungan” dari gaya hidup perkotaan yang “rawan”. Oleh karena itu, PAUD Kartika Pradana menetapkan model pembelajaran islami sebagai program unggulan sekaligus ciri khas layanan pendidikan.

Pembelajaran Islami merupakan model pembelajaran yang menekankan pada pelaksanaan dan penghayatan nilai-nilai Islam. Tentu, hal tersebut disesuaikan dengan tugas perkembangan peserta didik usia 0-6 tahun. Dalam pelaksanaannya, pembelajaran Islami lebih bersifat pengenalan yang diejawantahkan dalam bentuk kegiatan mengaji, membaca doa sehari-hari, dan hafalan surat-surat pendek. Selain itu, pembelajaran Islami juga disampaikan melalui sastra anak melalui film anak edukatif. Nilai-nilai islami yang ditanamkan kepada siswa diantaranya nilai kebenaran, kebaikan, dan keindahan yang disesuaikan dengan konteks kehidupan anak usia dini.

Para orang tua siswa mengatakan bahwa mereka merasa senang dengan model pembelajaran Islami yang diimplementasikan PAUD Kartika Pradana. Pembelajaran Islami membuat mereka merasa lega dan optimis untuk dapat mengarahkan putra-putri mereka menjadi generasi Islami. Lebih lanjut, PAUD Kartika Pradana berkomitmen memberikan layanan pendidikan yang terbaik bagi putra-putri sesuai dengan perkembangan zaman yang dinamis. Tenaga pendidik berkualifikasi sarjana PAUD dan pemanfaatan teknologi pembelajaran merupakan sebagian upaya untuk mengemas pembelajaran Islami sebagai jawaban atas layanan pendidikan anak usia dini yang profesional.